Gizi Dan Manfaat Tempe Bagi Tubuh Kita

Gizi Dan Manfaat Tempe Bagi Tubuh Kita





Apa Saja Manfaat dan Kandungan Dari Tempe?

Tempe ini memiliki olahan fermentasi yang baik sehingga apabila dibandingkan dengan kedelai yang lain, manfaat tempe ini sangat besar. Tempe ini memiliki manfaat yangtinggi untuk kesehatan, karena diolah dari tempe utuh dan mengubah zat yang terkandung di kedelai dengan fermentasi. 

Kita sudah sering mendengar kalau tempe kaya akan proteinnya, tetapi kita tidak mengenal jelas manfaat spesifik dari tempe ini.

Kandungan Gizi dari Tempe

Tempe memiliki rasa yang gurih dan enak walaupun sering dikatakan sebagai makanan rakyat yang murah. Tetapi manfaat dari tempe ini tidak tanggung – tanggung. Semua orang bisa mengkonsumsi tempe ini dan juga tempe tidak memiliki efek buruk sama sekali buktinya tidak ada satupun penyakit yang pantangannya dilarang makan tempe.

Tempe mengandung serat dan protein yang sangat tinggi. Di tambah lagi, tempe juga tidak mengandung kolesterol dan lemak sama sekali. Tempe juga merupakan salah satu makanan yang mengandung tinggi kalsium, dan banyak mengandung vitamin B kecuali Vitamin B12 yang hanya terdapat pada bahan makanan hewani. Para ahli diet mengatakan bahwa tempe mengandung zat seperti genestein dan isoflavon yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Tempe juga bermanfaat untuk memperlancar penyebaran nutrisi didalam tubuh karenan banyak menandung serat.Manfaat Tempe Untuk Tubuh


Karena tempe memiliki berbagai macam gizi dan nutrisi maka manfaat tempe pun beragam.Karena tempe mengandung serat yang tinggi maka tempe ini sangat baik untuk pencernaan dan baik apabila bisa dikonsumsi setiap hari.

Tempe ini pun bukanlah makanan yang sulit untuk dicerna tubuh. Oleh karena itulah tempe sangat baik untuk pencernaan bahkan untuk orang yang sedang sakit.

Tempe juga merupakan makanan yang rendah sodium sehingga tempe ini sangat baik untuk orang yang sedang diet untuk menurunkan berat badan maupun diet untuk sakit tertentu.Tempe juga merupakan salah satu antibiotik yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Oleh karena itu, tempe juga akan menjaga kita dari serangan berbagai penyakit. Untuk anda yang sedang terkena diabetes juga disarankan untuk mengkonsumsi tempe.

Pengolahan Tempe

Perlu diketahui, bahwa tempe sebenarnya adalah makanan yang mudah sekali busuk. Saat membelinya yang perlu kita perhatikan adalah waktu pengolahannya.

Semakin keras tempenya, maka tempe itu harus sesegera mungkin dimasak. Tempe bisa diolah dengan digoreng, dipanggang, dibuat sebagai pecel, sala, direbus dan masih banyak yang lain. Tergantung kreativitas kita, atau kita juga bisa membuat tempe menjadi sandwich tanpa merusak/menghilangkan dari manfaat tempe tersebut.
Gizi Dan Manfaat Tempe Bagi Tubuh Kita


Artikel Yang Disukai :



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...