CARA PERAWATAN RAMBUT RONTOK LUAR DALAM

Rambut Rontok

Bahannya :
Perawatan luar
- Minyak Wijen 1/2 cangkir
- Minyak Kelapa 1/2 cangkir
- Daun Waru 3 lbr
- Daun Urang Aring 3 lbr
- Daun Mangkokan 3 lbr
- Daun Pandan 1 lbr
- Kemiri 2 butir
- Bunga Melati 7 kuntum
- Bunga Mawar 1 kuntum
- Air 2 ltr
- Kedebong Pisang

Perawatan dalam
- Kikil Sapi 30 gr (sepotong kecil)
- 2 kembang Polo
- 2 kembang Sugading
- 3 pupus daun Beluntas
- Adas Pulosari

Cara membuatnya :
Rebuslah air didalam panci sebanyak 2 ltr lalu masukkan panci kecil berisi minyak Wijen dan minyak Kelapa kedalam air 2 ltr tadi. Daun-daunan, bunga dan Kemiri dirajang halus dan dimasukkan ke dalam minyak yang sudah mendidih tadi selama 15 menit lalu diangkat dan disaring. Lumurkan cemceman ini setiap malam sebelum tidur pada permukaan kulit kepala yang rontok sambil dipijat halus selama kurang lebih 10 menit. Pada pagi harinya kulit kepala dibasahi dengan lendir Kedebong Pisang yang diembunkan pada malamnya. Ini barulah perawatan luarnya.

Untuk perawatan dalam, ambillah sari dari semua bahan lalu diminum di malam hari. Semoga keadaan rambut yang rontok parah bisa subur kembali.



Artikel Yang Disukai :



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...