Seni kuno akupunktur telah digunakan di Asia selama berabad-abad untuk mengobati berbagai kondisi danmengurangi rasa sakit.Metode ini sekarang banyak digunakan di negara-begara Barat sebagai metode alternatif dalam mengurangi berbagai nyeri akibat penyakit seperti : nyeri pinggang, nyeri lutut dan tangan, nyeri pada penyakit Herpes zoster, sakit kepala, fibromyalgia, nyeri haid dan berbagai nyeri syaraf lainnya.
Akupunktur tradisional Cina menggunakan jarum yang sangat halus yang disisipkan kedalam kulit pada titik akupunktur mampu meredakan rasa sakit dengan melepaskan endorfin, zat kimia alami tubuh penghilang rasa sakit, dan dengan cara mempengaruhi bagian otak yang mengatur serotinum, yang merupakan transmiter otak yang mengatur suasana hati.
Dalam akupunktur Cina, ahli akupunktur juga menerapkan stimulasi listrik atau stimulasi panas untuk meningkatkan efek.mereka juga dapat membakar ramuan terapi didekat kulit, ini disebut moxibustion.
Di Jepang akupunktur biasanya teknik penyusupan jarum akupunktur lebih dangkal dibanding metode akupunktur di Cina dan tidak ada manipulasi.Di Korea metode akupunktur berfokus pada penerapan jarum-jarum akupunktur hanya dilakukan pada tangan dan kaki.Lain halnya dengan teknik Akupresur berlaku sebaliknya, yakni tidak menggunakan jarum, hanya menggunakan tekanan yang mendalam dengan jari atau jempol pada titik-titik akupresur.
Para Ahli akupunktur biasanya memasukkan 4 sampai 10 jarum dan membiarkan selama 10 sampai 30 menit.dan pengobatan berlangsung 6 sampai 12 kali dalam kurun waktu 3 bulan.
Metode pengobatan akupunktur umummnya cukup aman, dan tingkat komplikasi yang relatif rendah.Sebuah tinjauan komplikasi dilaporkan dalam jurnal medis menemukan bahwa masalah yang paling serius adalah penyisipan jarum secara sengaja kedalam rongga pleura antara paru-paru dan dinding dada.dan dianjurkan menggunakan jarum disposible guna menghilangkan risiko infeksi melalui darah sepertiHepatitis B atau HIV.
Apakah akupunktur benar-benar bekerja mengurangi rasa sakit? beberapa penelitian menunjukkan bahwa akupunktur mengurangi nyeri, dan beberapa penelitian lainnya menunjukkan bahwa metode akupunktur bekerja tidak lebih baik dari pada akupunktur sugesti ( sham,pura-pura ), ada juga yang menunjukkan bahwa tidak semua akupunktur mampu megurangi nyeri pada setiap orang dan efeknya akan berbeda bagi setiap orang.
Jika Anda memutuskan untuk mencoba akupunktur, disarankan untuk mencari ahli akupunktur yang berpengalaman, dan memiliki sertifikasi dari Komisi Nasioanal Sertifikasi untuk akupunktur dan Pengobatan Oriental.
Demikianlah Tips Sehat kali ini, mudah-mudahan bisa menjadi bahan rujukan bagi Anda yang tertarik untuk mencoba terapi alternatif melalui metode akupunktur.
Regards
Source : Harvard Medical School