MENGENAL APA ITU ASBES GIGI

Abses gigi adalah suatu keadaan dimana terjadinya pengumpulan nanah dari sebuah gigi ke jaringan sekitarnya, biasanya berasal dari suatu infeksi.



Abses ini biasanya terjadi dari igi yang bersi cairan ( nanah ) dialirkan ke gusi sehingga gusi yang berada di dekat gigi tersebut membengkak.

Pada pemeriksaan tampak pembengkakan disekitar gigi yang sakit.bila abses terdapat di gigi depan atas, pembengkakan dapat sampai ke kelopak mata, sedangkan abses gigi belakang atas menyebabkan bengkak sampai ke pipi.Abses gigi bawah menyebabkan bengkak sampai ke dagu atau telinga dan submaksilaris.
Penderita kadang demam, kadang tidak dapat membuka mulut lebar.
Gigi goyang dan sakit saat mengunyah.

Pasien dianjurkan berkumur-kumur dengan air hangat.
Terapi simptomatik dengan Obat Analgetika yang bertujuan untuk mengurangi nyeri dan rasa sakit pada gigi yang mengalami Abses.Misalnya dengan : Paracetamol.
Jika jelas terdapat infeksi, dapat diberikan terapi dengan Antibiotika selama 5 hari, misalnya : Amoksisilin.

Bila ada indikasi, gigi harus dicabut setelah infeksi reda dan rujuk ke dokter gigi.Mudah-mudahan informasi ini bisa membantu dan memberikan manfaat sekaligus menjadi solusi untuk permasalahan Anda.

Referensi : Dihimpun dari berbagai sumber



Artikel Yang Disukai :



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...