Cara membedakan Zippo KW & Zippo Original

Cara membedakan Zippo KW & Zippo Ori
Saya sengaja membeli zippo KW supaya bisa membedakan dengan zippo asli, berikut laporannya.
Zippo Playboy: di beli kemaren di lapak kaskus ( KW 1 )
Zippo Brushed Chrome: di beli tahun 2007an ( KW Super )
Zippo Black Ice: dibeli bulan lalu ( Ori )
Kemasan
Zippo KW super sangat mirip dengan zippo asli secara kemasan, packing halus juga terdapat safety orange sticker dibelakang zippo namun sayang kotaknya sudah nggak ada lagi. Sedangkan zippo KW 1 kemasannya sangat kasar dan nggak ada safety orange stickernya.
Zippo KW 1
Zippo KW 1
Zippo KW 1

Finishing
Finishing pada zippo KW super dan KW 1 adalah cara paling gampang membedakannya, pada KW 1 dan supper celah antara badan korek dan kepala korek terlihat seperti sekedar besi dibelah dua. Sedangkan pada Zippo asli finishing lebih rapih dan terlihat seperti dilipat ke dalam ( tidak spt dibelah dua seperti zippo KW).
Finishing KW 1
Finishing KW1
Finishing KW Super
Finishing KW Super
Finishing Ori
Finishing Ori
Finishing
Finishing
Kemudian pada zippo KW1 body terasa lebih besar dari pada Zippo Ori, sedangkan pada KW super body hampir 99,9% sama dengan aslinya. Kemudia yg paling kentara adalah ukuran di bagian paling bawah zippo. Yg KW1 nampak buram, KW Super mendekati Zippo Ori, Zippo Ori PERFECTO!!!.
Bagian Bawah
Bagian Bawah
Kemudian pada finishing HI-Polish, zippo Ori bodynya jauh lebih licin dibanding zippo KW 1.
Trus cling pada zippo ori lebih mantap dari zippo KW1 dan KW super. Kemudian isi zippo KW1 dan Super cepet abis a.k.a nguap dibanding zippo ori, korek juga lbh mudah dinyalakan pada zippo ori VS zippo KW & KW super.
Ada yg bilang kalau zippo ori adalah zippo yg cling-nya bisa 2x, itu adalah kebohongan terbesar penjual korek zippo KW. Sebetulnya ada 3 macam zippo KW yg saya beli ( 1 gak dipajang di foto ), 2 diantara kedua zippo itu bunyi clingnya 2x. Saya sudah membeli 20an zippo ( titipan temen2 ), tidak ada satupun zippo2 ori itu yg bunyinya cting 2x.
Jelasnya:
Bagaimana kita tahu pedas dan manis kalau kita belum pernah sendiri mencicipi pedas dan manis itu sendiri ??
Sama halnya dengan zippo, lebih mudah bagi kita bisa membedakan zippo KW VS Ori apabila kita sudah mempunyai zippo asli ( ori ), karena klo sudah punya dan pegang zippo barulah kita bisa membedakan KW.
cara paling gampang membedakan zippo asli dan zippo palsu adalah anda harus punya dulu zippo yg asli. Carnya, ambil insert dari zippo yg di curigai zippo KW kemudian pindahkan insert body zippo yg original. Kalau insert dari zippo yg dicurigai zippo KW masuknya sulit ke dalam body zippo ori maka bisa dipastikan zippo yg dicurigai KW itu adalah PALSU.
Original Post: Sini


Artikel Yang Disukai :



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...